“Kita sebagai bangsa dan warga negara dalam pergaulan kehidupannya di era informasi, sudah barang tentu tidak menapikkan nilai-nilai Pancasila. Justru nilai-nilai Pancasila dewasa ini sangat urgen,” ungkap legislator Fraksi Partai Nasdem.
Pancasila sebagai dasar negara, ideologi negara, falsafah hidup bangsa Indonesia, etika berbangsa dan bernegara, menjadi pondasi dalam menghadapi kehidupan yang penuh tantangan dan ancaman.
“Sila-sila dalam Pancasila merupakan satu kesatuan dalam penyelenggaraan kehidupan berbangsa, bernegara, dan pergaulan masyarakat,” jelas H. Sulaeman L. Hamzah.
Lanjutnya, sosialisasi nilai-nilai Pancasila dan kebhinekaan Indonesia ini harus terus dikembangkan, mengingat kita sebagai bangsa dan negara murapakan negara yang didiami oleh beragam suku, agama, budaya, dan adat istiadat.
Discussion about this post