RESENSINEWS.ID – Pengelolaan air limbah dan kualitas udara merupakan bagian yang penting untuk diperhatikan dalam tata pemerintahan. Hal itu berkait erat dengan persoalan kualitas kesehatan dan keasrian lingkungan.
Setali dengan itu, Pemerintah Kota Bandung melakukan kerjasama dengan Kota Kawasaki, Jepang untuk meningkatkan sumber daya manusia pengelaan air limbah dan kualitas udara di Kota Bandung.
Pihak Kota Kawasaki, Jepang Chief Management Officer Biro Pengelolaan Air Kota Kawasaki, Osawa Taro mengatakan, kerja sama ini dalam rangka pelatihan SDM untuk pengelolaan air limbah yang nanti bisa disosialisasikan kepada masyarakat.
Hal itu sebagaimana dikutif dari situs resmi bandung.go.id dalam siaran persnya, Rabu (17/5/2023).
Kerjasama tersebut, dalam rangka pertukaran pengetahuan dan pengalaman Kota Kawasaki yang mempunyai teknologi pengelolaan air limbah yang ramah lingkungan dan akan diaplikasikan di Kota Bandung.
Discussion about this post