Persoalan stabilitas politik dalam Demokrasi Liberal, terjadi instabilitas politik, sehingga berakibat tidak kondusifnya bagi dunia usaha-usaha pembangunan. Pasca demokrasi liberal, yaitu Demokrasi Terpimpin, stabilitas bersifat semu, yang dipertahankan dengan cara-cara ”tangan besi”. Akan tetapi stabilitas di era ini tidak dipergunakan untuk memperhatikan pembangunan ekonomi.
Tumbangnya rezim Orde Lama, dan lahirnya Orde Baru, dalam soal stabilitas nasional, memang meningkatkan melalui antara lain security approach dan juga adanya persuasive approach yang hendak dicapai adalah stabilitas dinamis.
Adapun pada era reformasi, stabilitas pemerintahan/politik belum berjalan sebagaimana yang diharapkan, bahkan acapkali terjadi juga ”ganjang-ganjing” politik akibat adanya manover-manover politik yang acapkali berakibat tidak kondusifnya bagi dunii usaha pembangunan termasuk dalam bidang ekonomi. Bahkan belakangan ini, dengan demo-demo yang dilakukan berbagai lapisan masyarakat pun ikut menyertainya, oleh karena sedikit banyak berpengaruh pula terhadap persoalan-persoalan stabilitas politik negara bangsa ini. (sdn)
Discussion about this post