Resensinews.id – Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir mengatakan mulai bulan April 2022 berencana buka lowongan kerja sebanyak 2.700.
Itu dijelaskan Menteri BUMN pada saat memberikan kuliah umum di Universitas Hasanudin (UNHAS) Makasar pada Rabu, 30 Maret 2022 dengan tema “Milenial dan Digitalisasi Mendorong Pertumbuhan Ekonomi.”
Lowongan kerja yang akan dibuka itu, di berbagai perusahan milik negara mulai dari perbankan, telekomunikasi dan sebagainya.
Menurut Erick Thohir, pembukaan lapangan kerja bagi kaum milenial agar pupulasi anak muda di BUMN dapat terus mendukung keberlanjutan kepemimpinan di perusahaan pelat merah ke depannya.
Pada acara kuliah umum itu, Erick Thor juga mendorong kinerja BUMN untuk menukan inovasi – inovasi, agar negara tidak lagi tergantung dengan impor.
Discussion about this post