Piagam PBB juga menuntut agar anggotanya menerapkan toleransi dan hidup bersama dalam perdamaian satu sama lain. Tak hanya itu, Piagam PBB pun mengamanatkan anggotanya menerima prinsip dan cara bahwa kekuatan bersenjata tidak seharusnya digunakan.
“Negara-negara PBB punya kewajiban untuk menjaga perdamaian dan keamanan dunia,” ucap Puan.
Lebih lanjut, mantan Menko PMK itu bersyukur karena 9 warga negara Indonesia yang sempat tertahan di Chernihiv, Ukraina, akhirnya sudah dapat dievakuasi. Chernihiv menjadi salah satu wilayah pusat konflik antara Ukraina dan Rusia.
“Kita perlu mengucap syukur karena 9 saudara kita telah berhasil keluar dari lokasi pertempuran yang cukup sengit antara militer Ukraina dan Rusia di Chernihiv,” sebutnya.
Sebanyak 9 WNI ini bersembunyi di sebuah pabrik selama 22 hari di Chernihiv dan sulit dievakuasi karena perang yang memanas. Tak berselang lama dari proses evakuasi, pabrik itu luluh lantak dijatuhi bom.
Discussion about this post