RESENSINEWS.ID – Pada acara peluncuran produk resmi Piala Dunia U-20 di Jakarta, Rabu (8/3/2023), Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengemukakan bahwa FIFA mempunyai program ‘Forward 3.0’.
Menurut Erick Thohir, Program itu mengharapkan kompetisi di negara termasuk pembinaan harus berjalan.
“Melalui program tersebut kita juga mendapatkan berkah membangun ‘training camp’ yang dibantu oleh FIFA senilai 5,6 juta dolar AS,” ujar Erick.
Ketua Umum PSSI dan juga Menteri BUMN ini mengatakan pihaknya mendapatkan dana sebesar US$ 5,6 juta (sekitar Rp 86,5 miliar) dari FIFA untuk pengembangan sepak bola nasional, termasuk membantu pembangunan tempat pelatihan (training camp).
FIFA Forward 3.0 diluncurkan pada Januari 2023 dengan tujuan menyidiakan pendanaan untuk pengembangan sepak bola di seluruh dunia.
Kebijakan FIFA Forward 3.0 ini diterpakan hingga akhir tahun 2026 dengan membeirkan insentif untuk menutupi operasional yang berkaitan dengan sepak bola, pengembangan sepak bola jangka panjang, dan juga untuk menutupi pembiayaan perjalanan dan akomodasi tim nasional mereka sert pembelian perlengkapan sepak bola.**
Discussion about this post