DEMAK, RESENSINEWS.ID – Perempuan Indonesia Pilih Ganjar (PIJAR) dengan salah satu pegiatnya yang juga aktivis perempuan PDI Perjuangan Trini Puspa Lestari mengadakan acara senam bersama di Kabupaten Demak Jawa Tengah pada pagi Minggu (14/1/2024).
Acara Senam Bareng Mbak Trini ini diikuti lebih dari 3000 perempuan penggerak senam di Kabupaten Demak.
Peserta senam berseragam kaos putih dan merah bergambar ilustrasi Mbak Trini dan logo PDI Perjuangan nampak memenuhi Lapangan Jogoloyo Wonosalam Kabupaten Demak di Jl Diponegoro No 42.
Panggung dan sound system besar dengan latar gambar Mbak Trini dan pasangan capres Ganjar Mahfud serta bendera PDI Perjuangan dan bendera Ganjar Presiden 2024 memenuhi lapangan.
Discussion about this post