Sementara itu Semuel Abrijani menjelaskan perihal transformasi digital dengan menekankan pada pentingnya literasi digital.
“Kita perlu bekerja sama dalam mewujudkan dan menyukseskan transformasi digital di Indonesia. Salah satu pilar penting dalam mendukung terwujudnya transformasi digital adalah terbentuknya masyarakat digital yang mempunyai kemampuan literasi diigital yang memadai. Literasi digital merupakan hal yang paling krusial dalam menghadapi perkembangan teknologi saat ini” terang Semuel.
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tegal, Sisca Zulistia Ardie menjelaskan bahwa bahwa digital sangat diperlukan untuk mengembangkan pariwisata melalui digitalisasi untuk bisa bersama-sama memajukan pariwisata yang ada di Kabupaten Tegal.
Aspek digital dalam memajukan pariwisata juga menjadi poin pemaparan dari Dosen Usaha Perjalanan Wisata UNJ dan Kepala Kantor Humas dan Informasi Publik UNJ, Heryanti Utami, S.ST, M.M.Par.
Discussion about this post