Oleh karena itu, diperlukan kolaborasi yang baik masyarakat dengan pemerintah agar masyarakat tidak tertinggal dalam proses percepatan transformasi digital, pungkas Dirjen APTIKA Kominfo.
Sisca Zulista Ardie selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tegal & Professional Coach menjelaskan pengertian dari transformasi digital dalam pendidikan yaitu mendigitalisasikan proses dan produk layanan pendidikan untuk meningkatkan pengalaman pembelajaran bagi semua pihak yang terlibat.
Menurut Sisca terdapat tiga fokus transformasi digital dalam dunia digital, diantaranya adalah aksesibilitas (lebih mudah dan murah), interaktif (suasana lebih hidup), dan adaptif (lebih selaras).
Materi terakhir paparan materi dari Wahyu Wari Pintoko, S.PT, M.Si Dosen Ilmu Komunikasi Institut Bisnis Nusantara yang menyampaikan bahwa pandemi COVID-19 menunjukkan bahwa kita sangat bergantung dengan internet dan konektivitas untuk bekerja, berkomunikasi dan belajar.
Discussion about this post