Menurut Semuel peningkatan literasi digital saat ini butuh bantuan semua pihak masyarakat tidak hanya Kominfo saja. Kominfo bisa sebagai fasilitas, tetapi keinginan masyarakat untuk terus belajar sangat penting. Kesemuanya itu menurut Semuel dalam upaya untuk memajukan sektor digital di Indonesia.
Semuel juga melihat adanya fungsi lain literasi digital untuk mengarahkan masyarakat supaya bisa memanfaatkan dunia digital dengan sebaik-baiknya.
Pemaparan terakhir Dr. Rudi Lumanto memaparkan di era saat ini berkembang dengan sangat cepat yang ditandai dengan adanya teknologi yang semakin maju dan catatan digital cukup cepat berkelana. Dalam satu menit saja, bisa ratusan informasi yang berkelana di dunia digital saat ini. Untuk memperoleh informasi yang positif supaya memiliki dampak yang positif pula kepada kita sebagai pengguna internet adalah dengan menyaringnya. Dalam satu menit pula, apa yang kita lakukan pada dunia digital akan ter-record dengan mudah dan cepat, sehingga sebanyak yang kita lakukan, maka sebanyak itu pula yang akan terekam di dunia digital. Banyak manfaat yang bisa kita ambil dari dunia digital, salah satunya adalah koneksi sosial yang lebih luas, kecepatan komunikasi kita yang cukup cepat, kesempatan belajar yang lebih banyak karena hanya dengan buka google kita bisa belajar banyak, penyimpanan informasi dari dan dimanapun yang kita mau, mendapat berita dan hiburan, dan masih banyak lagi manfaat yang bisa kita ambil dari dunia digital.
Discussion about this post