Dua gol kemenangan tinas indonesia dicetak menit ke-33 oleh Thom Haye dengan tendangan yang keras dari luar kotak penalti. Adapun gol kedua dicetak oleh Rizky Rodho menit ke-55 dari proses tendangan bebas yang diumpankan dengan indah oleh Nathan Tjoe-A-On, dan langsung disundul Rizky Ridho ke sudut gawang Filipina.
Sebagaimana ditulis pssi.org, Shin Tae-yong sadar bahwa di putaran tiga nanti tim-tim yang akan dihadapi oleh timnas Indonesia akan jauh lebih kuat. Asnawi Mangkualam berpotensi bertemu raksasa-raksasa Asia, seperti Australia, Jepang, Iran, Korea Selatan, Qatar, Arab Saudi, dan lain-lainnya.
Pelatih timnas itu juga mengungkapkan, memang kami sudah lolos ke ronde tiga, dan tidak ada lawan yang mudah bagi kami, apalagi tim kami berada di ranking 134.
“Jadi bisa dibilang kita tim yang paling lemah,” ujar pelatih timnas Indonesia itu.
Discussion about this post