Selain itu juga untuk mendorong dan memotivasi peran orang tua dalam pendampingan pembelajaran seperti dimasa pandemi; serta mewujudkan jaringan informasi serta media komunikasi dua arah antara masyarakat dengan masyarakat maupun dengan pihak lainnya.
Dimeriahkan hiburan band di awal seminar selam 15 menit, acara seminar nampak lancar di setiap sesi. Dimulai pukul 15.00 wib sesi pembukaan, pemaparan materi, sesi tanya jawab, serta sesi penutup. Serta ditampilkan pula video-video yang berkaitan dengan literasi digital.
Dalam sambutannya Semuel Abrijani Pangerapan, B.Sc Dirjen Aplikasi Informatika (APTIKA) Kementerian Kominfo RI melalui tampilan video menjelaskan bahwa dimasa pandemi dan pesatnya teknologi telah merubah aktivitas seluruh masyarakat dalam melakukan kegiatan dan mengajak masyarakat untuk ikut serta dalam transformasi digital Indonesia.
Discussion about this post