RESENSINEWS.ID – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Barat gelar Rapat Paripurna pada hari Jumat (8/9/2023). Salah satu agenda rapat tersebut adalah penandatanganan nota kesepakatan bersama antara Gubernur dan DPRD Jawa barat atas Rancangan Kebijakan Umum Anggaran dan Prioritas Plafon Anggaran Sementara (KUA-PPAS) Tahun Anggaran 2024.
Rapat Paripurna dipimpin oleh Ketua DPRD Jawa Barat Brigjen TNI (Purn) Taufik Hidayat dan didampingi Wakil Ketuanya Achmat Ru’yat, Ineu Purwadewi Sundari, Ade Ginanjar dan Oleh Soleh.
“KUA-PPAS Provinsi Jawa Barat Tahun Anggaran 2024 merupakan bagian dari dokumen kebijakan anggaran yang harus dibahas sesuai ketentuan peraturan perundang-undangan,” tutur Ketua DPRD Jawa Barat Taufik Hidayat sebagaimana dikutif dari laman jabarprov.go.id, Sabtu (9/9/2023).
Discussion about this post