“Apakah Covid-19 ini akan segera hilang? Belum ada yang menyatakan penyakit ini akan segera hilang. Kondisi di luar negeri juga seperti ini. Oleh karenanya, mari kita semua gotong royong untuk vaksinasi dan tetap menjalankan protokol kesehatan,” kata Puan.
Dalam kegiatan vaksinasi ini, Puan juga berdialog dengan Lurah Tanah Sereal dan Camat Tambora yang melaporkan perkembangan vaksinasi dan penanganan Covid-19 di wilayahnya. Vaksinasi dosis pertama di kelurahan dan kecamatan tersebut sudah lebih dari 70 persen, meski dosis kedua masih berkisar di angka 25 persen.
“Bu Lurah warga yang belum divaksin rata-rata kenapa alasannya?” tanya Puan ke Lurah Suharti.
“Di luar yang punya komorbid, warga tidak mau divaksin lantaran takut karena banyak kena hoaks, katanya kalau disuntik Astrazeneca langsung sakit. Tapi kami terus sosialisasi bahwa itu tidak benar,” kata Lurah Suharti.
Discussion about this post