RESENSINEWS.ID – Pemerintah Provinsi Jawa Barat dalam antisipasi bencana selama arus mudik mendirikan 40 posko.
Kepala Dinas Bina Marga dan Penataan Ruang (DBMPR) Provinsi Jawa Barat, Bambang Tirtoyuliono mengatakan, seluruh posko itu dilengkapi sejumlah alat berat dan akan beroperasi selama 24 jam.
Bambang berharap keberadaannya mampu meminimalisasi hambatan arus mudik lebaran terutama saat bencana tiba seperti longsor dan pohon tumbang.
Posko-posko yang didirikan Pemprov Jabar tersebut berada di ruas jalan yang menjadi perlintasan mudik yang tersebuar di kawasan utara, tengah, dan selatan.
Pada saat diskusi yang diselenggarakan Diskominfo Jabar dengan Pokja Wartawa Gedung Sate, di Kawa Space, Kota Bandung, Â Kepala DBMPRÂ Provinsi Jawa Barat, mengatakan, posko itu terutama disiapkan di lokasi-lokasi yang rawan bencana.
Discussion about this post