Selain rapat kerja dengan Menteri Koperasi dan UKM, Komisi VI DPR RI dalam rapat dengar pendapat (RDP) dengan mitra kerjanya Kepala Badan Standarisasi Nasional (BSN), Ketua Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU), Kepala Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batan ( BP Batam) dan Kepala BPKS Sabang, Kamis (22/9/2022) dengan Acara Penyesuaian RKA-K/L T.A. 2023 sesuai Hasil Pembahasan Badan Anggaran, di Gedung Nusantara I, Senayan, Jakarta..
Rapat dengar pendapat dengan keempat lembaga tersebut sebagai mitra kerjanya, Komisi VI DPR RI menyetujui alokasi anggaran Tahun 2023, yaitu:
- Badan Standardisasi Nasional (BSN) sebesar Rp227,2 miliar,
- Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) sebesar Rp113,1 miliar,
- Badan Pengusahaan Kawasan Perdagangan Bebas dan Pelabuhan Bebas Batam (BP Batam) sebesar Rp2,068,2 miliar dan
- BPKS Sabang sebesar Rp66,5 miliar.
Hal ini sebgaimana ditulis pada laman resmi dpr.go.id dpr.go.id , Kamis (22/9/2022)
Discussion about this post