Resensinews.id – Pemerintah daerah, satuan pendidikan, perguruan tinggi serta pemangku kepentingan lain diminta bersama-sama mengawal implementasi pelaksanaan Program Indonesia Pintar (PIP) dan KIP Kuliah agar tepat sasaran.
Hal itu disampaikan Kepala Pusat Layanan Pembiayaan Pendidikan, Kemendikbudristek, Abdul Kahar, pada Sosialisasi Program Indonesia Pintar Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah, dan KIP Kuliah Tahun 2022, di Kampus Institut Pendidikan Indonesia (IPI), Kabupaten Garut, Jawa Barat, Selasa (26/7).
Dikatakan Abdul Kahar, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) bersama Komisi X Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) terus lakukan sosialisasi Program Indonesia Pintar Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah (PIP Dikdasmen) dan Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah agar tepat sasaran.
Discussion about this post